About Me

Prodi PAI Turut Berikan Donasi Bagi Korban Banjir di Kalimantan Selatan

 




Bencana banjir di Kalimantan Selatan yang berlangsung sejak tanggal 14 Januari 2021, dikabarkan telah merendam hampir 70.000 rumah masyarakat. Besarnya intensitas banjir menyebabkan Kabupaten Tanah Laut, Kabupaten Banjar, Kabupaten Tapin, Kabupaten Hulu Sungai Tengah dan Kota Banjar Baru menjadi 5 daerah terdampak. Bantuan logistik, air bersih, kesehatan dan lain sebagainya sangat dibutuhkan. Prodi PAI IAIN Palangka Raya, dengan hal ini memberikan bantuan terhadap Banjir di Kalimantan Selatan.





Bapak Drs. Asmail Azmy HB, M. Fil., selaku Kaprodi PAI menyalurkan bantuan bagi korban banjir pada Senin, 18 Januari 2021 pukul 10.00 WIB. Bantuan ini terlebih dahulu diserahkan kepada Wakil Dekan III Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan.




Bantuan ini kemudian disalurkan melalui salah satu posko yang bertempat di masjid Muhibbin Jln. RTA Milono KM 2, untuk selanjutnya didistribusikan ke Kalimantan Selatan ba’da dzuhur sebanyak dua tronton. Donasi ini diharapkan mampu untuk mengurangi kesulitan yang dialami oleh warga yang terdampak banjir.

 



Posting Komentar

0 Komentar