About Me

Dosen Prodi PAI Menjadi Pembicara Internasional



Dosen Program Studi Pendidikan Agama Islam, Dr. Hj. Muslimah, M.Pd.I pada Selasa, (29/07) menjadi pembicara dalam webinar internasional dengan tema "The Role of Islamic Business During the Covid Pandemic for the Economics Growth" melalui Zoom Meetings.

Bersama para pembicara lainnya yang berasal dari Mekkah, Malaysia, Thailand dan Malang, isu seputar pengembangan ekonomi dan keungan syari'ah di Indonesia dinilai memiliki potensi besar. Mengingat Indonesia adalah negara dengan penduduk muslim terbanyak di dunia.


Diadakan oleh Program Studi Magister Ekonomi Syari'ah Pascasarjana IAIN Palangka Raya, Covid-19 yang menyebabkan perubahan diberbagai lapisan kehidupan termasuk ekonomi, sudah seharusnya mendapat penanganan yang tepat.


Ekonomi memiliki peranan penting terhadap kehidupan penduduk, tak hanya di Indonesia bahkan seluruh dunia. Mengutip dari Kampus Itah News, penerapan ekonomi dan keuangan syari'ah pada masa pandemi ini memiliki andil untuk memulihkan perekonomian nasional dan mendorong pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan.

Posting Komentar

1 Komentar