Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional mengadakan Webinar Nasional 100 Profesor Bicara Stunting bertema "Penguatan Keluarga Dalam Akselerasi Penurunan Stunting Menuju Kalimantan Tengah Semakin Berkah".
Terlaksana secara daring melalui Zoom Meetings pada Selasa (06/07), webinar ini menghadirkan narasumber handal seputar tema pembahasan, seperti Mhd. Irzal, SE., ME., dr. ADM. Tangkudung, M.Kes., Prof. Dr. dr. Syamsul Arifin, Prof. Dr. Ir. Bambang S. Lautt, M.SI. dan Dosen Program Studi Pendidikan Agama Islam IAIN Palangka Raya, Prof. Dr. Hj. Hamdanah, M.Ag.
Membahas mengenai "Support System Keluarga 'Kunci' Pencegahan Stunting", Prof. Dr. Hj. Hamdanah, M.Ag., melansir dari situs resmi BKKBN Provinsi Kalimantan Tengah beliau memaparkan, "Seorang anak dapat mengami stunting bila orang tua tidak memberikan gizi yang seimbang sejak masa kehamilan.Bila asupan gizi kurang maka anak akan rentan terkena penyakit-penyakit seperti infeksi (secara langsung),sementara secara tidak langsung stunting disebabkan oleh pola asuh khususnya ibu, ketersediaan pangan ditingkat rumah tangga, sanitasi lingkungan dan pelayanan kesehatan."
1 Komentar
Terima kasih atas ilmunya pak:)
BalasHapus