About Me

Pembinaan Tugas Akhir Mahasiswa Prodi PAI


Tugas akhir (Skripsi) merupakan tujuan utama bagi Pejuang kampus yang harus dihadapi. Hal ini tengah dialami Mahasiswa tingkat akhir prodi PAI. Berbagai rintangan dan kendala selama proses menempuh tugas akhir tidaklah mudah bagi mereka. Masih banyak diantara mereka yang terkendala dalam penyelesaian studinya secara tepat waktu, antara lain: tidak memiliki ide untuk judul skripsi, bahan untuk memulai penelitian, bagaimana tata cara menulis skripsi yang semestinya. Bahkan kurangnya motivasi diri. 
Namun demikian Prodi PAI terus membantu mereka dengan berbagai pendekatan, agar permasalahan tersebut dapat teratasi. Salah satunya mengadakan pembinaan bimbingan dan motivasi yang berlangsung tepat pada hari ini. Rabu (08/05/20), bertempat di AULA FTIK IAIN Palangka Raya dan dihadiri oleh 11 Mahasiswa tingkat akhir yang terdiri dari angkatan 2015, 2014, 2013, 2012 dan 2011. Pembinaan kali ini disampaikan oleh Wakil Dekan I (Bagian Pendidikan dan Pengajaran), Dr. Nurul Wahdah, M.Pd dan turut didampingi oleh Kaprodi PAI, Drs. Asmail Azmi, M.Fil.I dan Sekprodi PAI Bpk Surawan, M.S.I.

Pada kesempatan kali ini Dr. Nurul menyampaikan, bahwa:
”Skripsi yang baik adalah skripsi yang tuntas dan selesai. Tidak ada skripsi yang sempurna dan tentunya dimulai dengan adanya kemauan dari diri.”
Oleh karena itu untuk fokus pada satu tujuan tugas akhir. Mulai dari itu dulu. Maka akan timbul perencanaan berupa target untuk selangkah lebih awal maju menghadapi tugas akhir yang harus di tempuh. Karena sejatinya tujuan awal menjadi Sarjana tidak semudah membalikkan tangan tentu ada rintangan dan kendala, disinilah awal Anda mulai maju kedepan dan berkembang. (Posted by Yua)

Posting Komentar

0 Komentar