Palangka Raya Jum’at, 16 Juni 2023, pelatihan tutor rumah literasi(KTI) yang dilakukan oleh HMPS PAI adakan pertemuan kedua yang diikuti dengan sangat Antusias sekali oleh Para Mahasiswa Program Studi Pendidikan Agama Islam yang memiliki ketertarikan menjadi tutor penulisan karya ilmiah(KTI) artikel jurnal. Kegiatan tersebut diadakan disekretariat HMPS PAI Gedung D2.
Pada
pertemuan kali ini Hamdi selaku pemateri yang akan membimbing pelatihan sudah
mulai memberikan materi mengenai langkah- langkah atau cara membuat karya tulis
ilmiah dengan baik dan benar. Dimulai dari cara membuat pendahuluan, yang mana
dalam pembuatan pendahuluan harus memperhatikan sedikitnya 4 aspek yaitu fakta
Sosial, fakta literatur, tujuan, Argumen atau hipotesis. Pertama, pada fakta
sosial penulis harus memperhatikan Fenomena mana yang menonjol atau menarik
yang bisa diangkat menjadi sebuah judul.
Kedua, pada fakta literatur membahas mengenai
semua karya tulis yang sudah terbit yang akan dijadikan rujukan, yang mana pada
kajian literatur ini sangat disarankan mengambil dari jurnal bereputasi: Sinta
1, Sinta 2, Sinta 3, Scopus Q1, Scopus Q2, Scopus Q3, Scopus Q4. Ketiga, pada
tujuan jika dilakukannya suatu penelitian, maka tujuan dari penelitian itu
adalah sebagai upaya untuk melengkapi kekurangan pada penelitian sebelumnya.
Keempat, Argumentasi/ Hipotesis penulis harus menyertakan argumen atau
pendapatnya mengenai hal yang akan diteliti.
0 Komentar