About Me

Aksi Galang Dana Mahasiswa Prodi PAI Bagi Korban Banjir Kalimantan Tengah

Bencana alam banjir yang terjadi di beberapa wilayah Kalimantan Tengah menggerakkan banyak aliansi mahasiswa untuk turut berperan membantu masyarakat yang terdampak. Kondisi ini terlihat dari maraknya aksi galang dana yang diadakan baru-baru ini.

Dengan jargon Peduli, Agamis dan Inovatif, Mahasiswa Prodi PAI juga terlibat dalam aksi kemanusiaan pengumpulan dana bagi korban banjir. Farkhan Nurrohman (Angkatan 2019) Ketua Lorma IAIN Palangka Raya dan Firmansyah (Angkatan 2019) wakil Lorma bersama anggota lainnya, pada Senin (30/08) dengan mahasiswa dari berbagai instansi ataupun ORMAWA di Palangka Raya menggelar aksi galang dana bagi Kabupaten Katingan.

Kemudian, Rahmad Setiawan (Angkatan 2020) yang tergabung dalam Cipayung Plus Kota Palangka Raya bersama, Risa Nazla (Angkatan 2020) dan Nazwa (Angkatan 2020) juga turut serta dalam penggalangan dana yang berlangsung selama dua hari antara Ahad (29/08)- Senin (30/08). Rahmad mengatakan bahwa kegiatan ini melibatkan banyak organisasi luar kampus seperti, KAMMI, HMI, PMII, GMNI, PMKRI, dan GMKI.

"Rasanya sangat gembira bisa membantu orang lain, terlebih lagi terdapat banyak pengalaman seperti kehujanan saat galang dana dan lain-lain menjadi kesan tersendiri bagi saya. Tapi karena memiliki rasa tanggung jawab untuk menolong sesama apalagi dalam satu provinsi. Saya yakin saat menolong orang lain, maka apa yang kita butuhkan akan tercukupi." Ungkapnya membagikan kesan.

Tidak sampai disitu, Mahasiswa Prodi PAI Adha Fajarrinur (Angkatan 2020) dan Dineng Bhekti Ariani (Angkatan 2020) melakukan aksi serupa bersama dengan HIMA KOBAR Palangka Raya. Dana yang terkumpul akan diserahkan kepada korban banjir Kecamatan Arut Utara, Kotawaringin Barat. Terlaksana pada Jum'at (03/09)- Ahad (05/09), melalui kegiatan ini terkumpul sebanyak Rp. 22.621.200.

Terlibat dalam kegiatan ini, Adha mengungkapkan "Karena ini pengalaman pertama saya ketika turun ke lapangan. Lelah tentunya, ditambah lagi panas matahari dan hujan yang datang. Cuma dibalik itu, hadir kesan tersendiri bagi saya."

Keterlibatan Mahasiswa Prodi PAI dalam Unit Kegiatan Kampus, organisasi luar kampus, serta perhimpunan mahasiswa asal daerah masing-masing menjadi bukti kepedulian tinggi yang dimiliki. Terlebih lagi kondisi banjir yang masih melanda berbagai wilayah Kalimantan Tengah, sudah pasti memerlukan banyak uluran tangan dari masyarakat.

Melalui aksi galang dana ini, diharapkan mampu meringankan beban korban banjir, membantu sesama dan menjadi contoh nyata kepedulian tinggi antar sesama manusia sekaligus menjadi motivasi bagi Mahasiswa Prodi PAI agar senantiasa berpartisipasi dalam kegiatan positif lainya.

Posting Komentar

6 Komentar