Resimen Mahasiswa, atau yang dikenal dengan sebutan Menwa tidak hanya bergerak dalam hal menumbuhkan kedisplinan dan cinta tanah air di kalangan mahasiswa. Kali ini Menwa terjun langsung untuk membantu masyarakat.

Anggota Menwa tersebar diseluruh Fakultas di IAIN Palangka Raya, termasuk di FTIK. Dengan tema kegiatan "MENWA MAHARAYA PEDULI" yang terlaksana pada Selasa (21/09) anggota menwa mendistribusikan sembako, obat-obatan, pakaian layak, dan perlengkapan bayi bagi korban terdampak banjir Kabupaten Katingan. 

Mahasiswa Program Studi Pendidikan yang tergabung dalam Menwa yaitu, Erva Ningsih (Angkatan 2018), Siswandi (Angkatan 2019), Rahmat Tawakkal Sobari (Angkatan 2019), dan Dineng Bhekti Ariani (2020) ikut serta dalam kegiatan ini. 

Bantuan dalam kegiatan ini berasal dari anggota Menwa beserta para alumni. Heru Setiawan, SP., Komandan Komando Resimen Mahasiswa MAHARAYA Kalimantan Tengah, turut berhadir untuk membersamai kegiatan.

"Tidak hanya bermanfaat bagi para korban banjir, tapi bantuan ini juga memberi kebermanfaatan bagi Menwa itu sendiri. Mengingat tugas Menwa di kampus adalah melaksanakan Tri Dharma Perguruan tinggi dan dalam kesempatan ini kamu melaksanakan pengabdian kepada masyarakat" Ungkap Siswandi. 

Siswandi mengaku, lewat kegiatan ini terbangun rasa empati para anggota Menwa terhadap masyarakat yang terkena bencana banjir.